Langsung ke konten utama

Cara Mudah Menurunkan Kolesterol

Ingin menurunkan kolesterol yang terlanjur menumpuk dalam tubuh? Ada banyak cara sebenarnya, meski segala cara menurunkan kadar kolesterol dalam darah itu membuktikan bahwa sebenarnya anda sudah dalam masalah yang disebabkan gaya hidup kita sebelumnya. Yang terbaik tentu saja menjaga apapun yang kita makan. Kalau tahu tidak baik, ya dikurangi, dihindari, atau dihentikan sama sekali. hehe…
Salah satu cara mudah menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh adalah dengan mengonsumsi beberapa minuman berikut ini. Minuman penurun kolesterol ini kebanyak enak sih, meski ada yang mungkin sedikit membuat kita mual.
Inilah beberapa minuman yang membuat ‘mudah’ menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh kita, silahkan pilih, siapa tahu anda alergi dengan satu atau beberapa bahannya…
  • Jus lemon
    Segelas air hangat yang diberi perasan jeruk lemon.  Minuman ini baik untuk memelihara kesehatan hati dan menurunkan kolesterol. Menurut American Dietetic Association, limonoids dalam lemon yang menyebabkan rasa pahit pada jeruk berguna untuk menurunkan kolesterol. Di dalam lever, kolesterol dibuat dari bahan yang disebut apolipoprotein B dan trigliserida. Salah satu jenis limonoids, yaitu limonin, bekerja memperlambat produksi apolipoprotein dan trigliserida tadi. Lemon juga kaya vitamin C, antioksidan yang kuat. Dalam Nigerian Journal of Physiological Sciences dilaporkan bahwa vitamin C dari lemon ini setelah dikonsumsi selama 30 hari dapat menurunkan kolesterol secara signifikan.
  • Jus anggur atau anggur merah (wine)
    Sangat kaya antioksidan, yang akan membantu meningkatkan HDL. Riset yang dilakukan pada tahun 2004 oleh dr Jane Freedman dari Boston University Medical School menunjukkan, minum jus anggur dalam 14 hari berturut-turut akan menaikkan kadar HDL dan menurunkan kolesterol total.
  • Susu kedelai yang mengandung protein juga dapat membantu menurunkan kolesterol total.
  • Jus yang menggunakan bawang putih
    Baik untuk meluruhkan kolesterol. Studi di Munich University, Jerman, menemukan bahwa menambahkan bawang putih ke dalam diet akan menurunkan kolesterol jahat sekitar 10 persen dalam empat bulan. Mengonsumsi bawang putih segar sering jadi masalah bagi banyak orang karena rasa yang tidak enak dan aromanya menyengat. Supaya lebih mudah masuk ke tubuh kita, bawang putih bisa dikreasikan dengan buah-buahan yang enak, menjadi jus kaya manfaat.
sumber: Kompas

Postingan populer dari blog ini

Cara Mencegah Asam Urat

Cara Mencegah Asam Urat | Asam urat sebenarnya secara alami sudah ada dalam tubuh. Menjadi masalah ketika kadarnya berlebih. Maka mencegah asam urat artinya mencegah terjadinya kelebihan kadar asam urat dalam tubuh. Berbagai cara yang dlakukan untuk mengobati asam urat tidak banyak membantu jika dalam kesehariannya penderita tidak melakukan langkah-langkah pencegahannya juga. Oke, timbul pertanyaan….! (seperti Sentilun di MetroTV itu… ) Apa penyebab meningkatnya kadar asam urat dalam tubuh? Jawabannya anda pasti bisa menebak: makanan. Nah, berikut ini beberapa cara supaya tidak terkena asam urat… ( Best Gout Remedies ) Menghindari makanan yang kaya purin. (Lihat di bawah untuk jenis makanan dan kadar purin-nya) Tukar dengan makanan rendah purin atau yang kadar purinnya sedang-sedang saja. Kurangi minuman beralkohol. Atau lebih baik tidak usah saja. Minuman beralkohol, terutama bir, adalah jenis minuman dengan kadar purin tertinggi. Jika tidak dapat berhenti minum alkohol...

Cara Mendekati Pria Tanpa Terlihat Murahan

Beritahu teman-teman anda : Cara mendekati pria tanpa terlihat murahan. Mengapa anda yang seorang perempuan sampai lebih dulu mendekati pria? Masihkah anda merasa hanya pria yang berhak melakukan pedekate? Jika ya, waduh, anda mempersulit diri sendiri. Pria juga mempunyai hak untuk malu dan tidak pede mendekati perempuan yang ditaksirnya. Kemungkinan kejadiannya seperti itu lumayan besar. Bisa jadi karena ia tipe pria traditional yang percaya bahwa dengan lugas menyatakan diri berarti tidak sopan. Masalahnya sekarang adalah bagaimana cara mendekati pria tanpa membuat anda terlihat seperti wanita murahan? Kebanyakan pria mendefinisikan wanita murahan sebagai wanita yang terlihat sering berjalan dengan pria berbeda. Hanya itu? Ternyata tidak. Berikut ini adalah perilaku dan tanda yang biasanya dijadikan dasar bagi pria untuk menilai apakah anda perempuan murahan atau tidak. Sebagai perempuan yang sedang mendek...

Mengatasi GERD Dengan Mengganti Bantal dan Mengatur Posisi Tidur

Saat kita makan, isi perut biasanya masuk ke usus dengan bantuan kontraksi otot pencernaan. Namun, bagi mereka yang memiliki penyakit refluks asam, isi pencernaan kembali ke kerongkongan. Dan karena bahan pencernaan mengandung asam, pasien menderita radang di tenggorokan yang mungkin berhubungan dengan rasa sakit di perut dan tulang dada. Gejala lain termasuk dispepsia, muntah, regurgitasi, dan indikator terkait pernapasan. Refluks asam adalah kondisi kesehatan kronis. Setelah mulai menular di dalam tubuh, ia akan terus menghuni tanpa batas. Meskipun perawatan tersedia, gejala biasanya cenderung diterapkan berulang kali. Dan ini berarti bahwa perawatan juga perlu dilakukan secara berulang. baca juga: Ini Daftar Makanan Penyebab Asam Lambung yang Harus Dihindari Tindakan cairan lambung yang kembali ke kerongkongan sebenarnya normal. Ini juga terjadi pada mereka yang tidak memiliki penyakit refluks asam. Dalam kasus pasien refluks asam, bagaimanapun, isi lambung memiliki lebih banyak asa...